Kami ingin setiap anak di dunia bersemangat pada banyaknya kemungkinan-kemungkinan yang bisa diperoleh dengan coding, bagi dirinya sendiri, bagi lingkungan dan masyarakat. Semua orang harus punya kesempatan untuk belajar coding di sekolah dan di luar sekolah.
Contoh saja negara maju ini, Singapura. Coding sudah menjadi tren pendidikan disana. Berikutnya ada negara Amerika. Menjadikan coding sebagai materi yang wajib sejak sekolah dasar. Bagaimana dengan di Indonesia? Tidak mau ketinggalan, pelajaran coding sudah mulai dikenalkan pada tingkat SD dan SMP, kebanyakan masih dalam bentuk kegiatan ekstra kurikuler. Saat ini juga sudah mulai muncul lembaga-lembaga pelatihan yang mengajarkan dasar pemrograman bahkan sejak usia pra sekolah.
Adanya fakta yang diperoleh dari Google. Indonesia masuk ke dalam negara pengguna internet terbesar. Saat ini, anak-anak dengan mudah mengakses internet. Kebanyakan dari mereka hanya bermain game. Nantinya itu akan menjadi kebiasaan buruk anak. Kesempatan baik bagi orangtua bisa mengenalkan coding pada anak.
Materi coding untuk anak didesain agar mudah dan menyenangkan saat dipelajari. Dengan coding, anak belajar agar dapat menyelesaikan masalah sendiri (problem solving). Kemampuan berpikir anak dilatih untuk menciptakan ide-ide kreatif saat mencoba membuat suatu program (game). Agar mahir dalam coding tentunya harus dengan sering berlatih dan pantang menyerah.
Masa depan anak akan lebih terarah. Kemampuan coding sangat menjanjikan apabila ditekuni. Sebagai orangtua pasti bangga ketika anak dapat membuat program sendiri. Apalagi jika program tersebut bisa bermanfaat bagi orang lain. Dukungan dari orangtua sangat membantu dalam proses anak belajar coding.
Comments
Post a Comment